Lombok Utara, NTB - Dalam upaya memperkuat keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), Satuan Samapta (Sat Samapta) Polres Lombok Utara meningkatkan intensitas patroli harian.
Sasaran patroli ini mencakup area-area penting seperti kantor perbankan, toko emas, dan tempat-tempat keramaian, yang merupakan objek vital bagi masyarakat setempat.
Kegiatan ini bertujuan untuk mengantisipasi dan mencegah terjadinya kejahatan konvensional, termasuk pencurian dengan kekerasan (curas) dan pencurian dengan pemberatan (curat).
Kasat Samapta IPTU I gusti Made Suarjaya, Saat mewakili Kapolres Lombok Utara AKBP Didik Putra Kuncoro, S.I.K, M.Si, menekankan pentingnya patroli ini dalam menjaga situasi yang aman dan kondusif.
“Kami berkomitmen untuk menjaga keamanan di setiap objek vital, terutama di kantor perbankan dan toko emas, melalui patroli dan sambang kamtibmas, ” ujar Kasat Samapta pada Selasa (28/5/2024).
Patroli dilakukan secara rutin di berbagai waktu, mulai dari pagi hingga malam hari, untuk memastikan keamanan terjaga sepanjang hari. Selain itu, petugas kepolisian juga memberikan imbauan kepada pemilik, karyawan, dan petugas keamanan toko emas untuk selalu waspada terhadap potensi tindak kriminal.
Baca juga:
Diagram Kerajaan Sambo, DPR Minta Polri Usut
|
“Kami mengimbau mereka untuk memastikan kamera CCTV selalu aktif dan segera menghubungi kantor kepolisian terdekat jika terjadi kejadian yang mencurigakan, ” tambah Kasat Samapta.
Diharapkan, dengan adanya sinergi yang baik antara Polri dan pengusaha toko emas, informasi yang penting dapat segera disampaikan dan ditindaklanjuti, sehingga aksi kejahatan dapat dicegah sebelum terjadi. (Adb)